Tips Memilih Pelatihan Online Bersertifikat Untuk Karyawan Yang Tepat

Tips Memilih Pelatihan Online Bersertifikat Untuk Karyawan Yang Tepat

Perusahaan yang sukses tidak terlepas dari keberadaan SDM atau karyawan yang bekerja didalamnya, untuk itulah salah satu cara untuk menggenjot kesuksesan perusahaan sebenarnya juga harus diimbangi dengan pemberian pelatihan yang tepat untuk para karyawan. Karena sebenarnya SDM yang berkualitas ini juga termasuk investasi yang mahal untuk perusahaan. Diantara cara untuk menunjangnya adalah dengan mengikutsertakan mereka pada pelatihan online bersertifikat.

Nyatanya tidak sedikit juga diantara perusahaan yang memutuskan untuk mengikutkan karyawan mereka pada program yang satu ini, dimana nantinya karyawan akan diberikan berbagai materi yang akan berguna untuk menunjang karirnya. Sebenarnya tidak harus menunggu pelatihan yang diadakan oleh perusahaan, karena Anda sendiri juga dapat mengikuti program tersebut secara mandiri, mengingat ada begitu banyak diantara lembaga pelatihan yang menawarkannya.

Di Indonesia keberadaan dari lembaga pelatihan semacam ini dari waktu ke waktu juga semakin banyak, sesuai dengan minat masyarakat yang menjadi semakin tinggi untuk mengikutinya. Tidak masalah juga jika seandainya Anda ingin ikut program tersebut karena memang sangat bermanfaat. Bisa mendapatkan banyak relasi baru ditambah lagi ada ilmu bahkan sertifikat yang nantinya akan didapatkan setelah lulus programnya. Namun agar tidak menyesal, maka harus tahu cara memilih pelatihan online bersertifikat yang bagus, apalagi bagi karyawan, yaitu :

Tips Memilih Pelatihan Online Bersertifikat Untuk Karyawan Yang Tepat

1. Pastikan lembaga yang kredibilitasnya jelas dan diakui, hal paling utama yang harus diperhatikan tak lain adalah lembaga pelatihan yang Anda jadikan sebagai pilihan tersebut, hendaknya memang bukan sembarangan lembaga, melainkan alangkah lebih baiknya untuk memilih yang sudah terbukti kredibilitasnya, lembaga yang telah diakui oleh perusahaan-perusahaan di luar sana. Sehingga nantinya sertifikat yang didapatkan selama mengikuti pelatihan tersebut juga dapat diakui.

2. Ikuti program yang sesuai dengan minat atau bakat Anda, jenis kelas atau program pelatihan yang ditawarkan untuk karyawan nyatanya memang ada banyak sekali, mulai diantaranya adalah untuk bagian management keuangan, HR, leadership dan sebagainya. Kunci penting dalam memilih program ini adalah yang sesuai dengan minat atau keterampilan Anda saat ini, sehingga manfaatnya juga bisa untuk menunjang perkembangan karir sehingga bisa lebih menanjak dibandingkan dengan sebelumnya. Selain itu jika memilih yang sesuai minat bakat maka tidak akan membuat Anda bosan saat ikut kelasnya tersebut.

3. Pilih jadwal yang tidak mengganggu waktu kerja, sesuaikan juga dengan jadwal atau waktu luang yang Anda miliki, hal ini nyatanya juga penting, sehingga nantinya tidak ada alasan harus skip kelas tersebut karena Anda sibuk dengan kegiatan yang lainnya. Bagaimanapun juga sangat disayangkan bukan jika seandainya sudah bayar mahal-mahal, namun ternyata Anda skip atau tidak mengikuti kelas pelatihan yang diadakan tersebut. Banyak nyatanya jadwal di malam hari yang cocok diikuti oleh karyawan.

4. Pilih mentor yang berpengalaman, kualitas dari sebuah program pelatihan pada dasarnya sangat tergantung juga pada mentor yang Anda jadikan sebagai pilihan, dimana memang mentor yang berpengalaman dan ahli di bidangnya akan membagikan ilmu mereka dengan lebih baik, dibandingkan dengan yang tidak berpengalaman. Apalagi untuk yang ja terbangnya sudah tinggi. Namun memang biaya yang harus dikeluarkan sendiri relatif lebih mahal dibandingkan dengan yang biasa.

5. Menjamin garansi, pertimbangan yang tidak kalah penting lainnya adalah apakah sebuah lembaga pelatihan tersebut memberikan jaminan garansi ataukah tidak, garansi ini penting sehingga Anda sebagai peserta juga merasa lebih aman dan tidak rugi ikut pelatihan disana. Karena akan dibimbing hingga bisa dan lulus mendapatkan garansi. Jadi nantinya uang yang sudah dikeluarkan untuk ikut pelatihan tersebut juga tidak akan terbuang sia-sia bukan.

Ikut pelatihan online bersertifikat bagi karyawan sebenarnya juga efektif untuk meningkatkan kualifikasi Anda, apalagi jika seandainya ingin punya karir yang naik lebih tinggi lagi dari sebelumnya. maka harus ditunjukkan dengan kemampuan lebih baik juga. Anda bisa mempertimbangkan program pelatihan yang diadakan oleh Prasmul-ELI untuk diikuti, karena memang berkualitas, serta disini mereka juga menawarkan banyak pilihan kelas untuk karyawan, cocok juga untuk pelatihan yang diadakan dalam sebuah perusahaan.

Tinggalkan Balasan